Selasa, 21 Desember 2010

Ternyata aku belum faham menjadi seorang Ayah


Rada kaget juga, ternyata si Kakak sekarang sudah mulai bertanya 'ini dan itu' tentang ciuman, tentang rokok, tentang pacaran, tentang apa itu kalimat 'mimpi basah' , tentang keinginannya untuk bermalam minggu sambil bersepeda sama temen-temennya.

Baru Kelas V SD saja....Wadaoouuuuwww .... cepat benar kau nak berangkat dewasa.

Sampe sekarang aku belum jawab sama sekali pertanyaan itu, sementara Bunda nya menyerahkan hal itu kepadaku, teilaaaaa....jadi bingung.

Baru kusadari bahwa aku Ayah yang bego ataukah karena kehati-hatianku pada anak anak. Mau kuterangkan detailnya, aku ragu, karena aku tahu dan hafal betul, dia akan intens tanyanya, karena itu merupakan hal baru yang menarik bagi dirinya.

Bagi yang punyai saran & pengalaman, saya sangat berterimakasih bila mau berbagi
apakah aku harus tegas pada dia sebagaimana 'rule' nya atau seperti apa ?

Dan ternyata sebagai laki-laki, aku belum faham sebagai orang tua.
makasih.

10 komentar:

  1. Ketika anak mulai bertanya disaat usia yang blm tepat pasti kesulitan bagi para orang tua menghadapinya.
    Dini anak saya yang baru mau masuk 5 tahun saja sudah membuat saya pusing bila pertanyaannya diluar dugaan...
    Musti kudu hati2 dan menjelaskan yang sangat baik..
    Mungkin dapat dialihkan pada sebuah jawaban yang singkat dan balik bertanya.

    BalasHapus
  2. hmmm susah juga ya ternyata
    chika belum pengalaman karena belum menikah :D
    heheee
    tapi chika punya adek cowok

    pertanyaan itu mngkin karena dengan obrolan nya dengan teman2nya
    jelaskan dengan hati2 kayaknya^^

    eh iya salam kenal pak
    chika sekalian follow blognya

    BalasHapus
  3. uhmm...o.O jadi orang tua itu ternyata susah ya?

    BalasHapus
  4. buat : IbuDini
    Ya mbak...ampe detik ini aku belum nemu bahasa yang tepat bagi seumuran dia, lebih enak ngomong sama yang udah remaja.... nah ini...jiaaah..

    Moga aku segera dapatkan jawaban itu, makasih sarannya

    BalasHapus
  5. Buat chikarei :
    Benar Chika...kata si Kakak, itu kata temen-temennya juga tentang mimpi basah adalah dari gurunya, kacoo bener dah....tentang yang laen laen adalah dari TV.

    Hmm,
    makasih saranmu, emang harus hati 2, hanya sebelnya aku belum nemu kalimat yang tepat.

    Ok thanks ya follow nya, aku juga akan ketempatmu

    salam - satrio

    BalasHapus
  6. Buat Richa Rie :
    bener Cha...ternyata sulit jadi orang tua...
    hi hi hi PR dari buah karya kita...

    Salam ya Cha...suatu saat kau juga akan menjadi orang tua, amin.

    BalasHapus
  7. menemukan bahasa yang tepat untuk seorang anak emang nggak mudah, terlebih lagi agar tidak akhirnya seperti menjerumuskan dan anak menjadi salah langkah >.<

    BalasHapus
  8. Buat inge / cyber dreamer :
    Ya Inge, kau benar dan ini bukan perkara yang mudah, ternyata aku masih bego dan ga layak disebut sebagai Ayah yang baik juga siap bagi dirinya.

    Gimana khabarmu ?

    BalasHapus
  9. rasanya gak beda dengan anak2 gangguan dengar, ketika sudah mulai bisa berbicara mereka akan bertanya macam2 arti kata yang mereka temui.
    seperti beberapa hari lalu, seornag ibu bingung menjawab pertanyaan anaknya ttg arti 'cipokan'
    setelah di jelaskan kalau penggunaan kata itu gak baik, baru mengerti.. :D

    BalasHapus
  10. Buat : Yusnita Febri
    hi hi hi....ternyata terjadi juga disana, makasih ya udah mau mampir

    BalasHapus